Eksotisme Pantai Wohkudu, Sepi Nan Indah

Mungkin sahabat petualang masih terasa asing dengan Pantai Wohkudu. Ya, pantai ini masih belum banyak dikunjungi karena akses jalan kesana yang masih sulit. Secara administrative, pantai wohkudu berada di Desa Nglaos, Dukuh Wiroso, Kecamatan Panggang Gunung Kidul.
Untuk menempuh tempat ini membutuhkan waktu sekitar kurang lebih 2 jam perjalanan dari Kota Yogyakarta dengan rute perjalanan Yogyakarta-Imogiri-Panggang. Untuk mencari pantai ini sangat sulit dan dipaksa untuk rajin-rajin menanyakan penduduk sekitar untuk mencapai pantai ini.
Jalan yang sepi walaupun cukup membahayakan dikarenakan banyak tikungan membutuhkan skill berkendara pada saat menuju tempat ini, konsentrasi pengendara juga harus dibutuhkan disini dikarenakan di perjalanan ini banyak disuguhkan pemandangan yang menakjubkan.
Pantai Wohkudu menyuguhkan pemandangan yang sangat indah, rerumputan yang terawat, tebing yang mengapit teluk pantai serta deburan ombak yang sangat ramah, putihnya pantai virgin dan sepinya pantai memancing kepuasan tersendiri bagi para adventurer dan pada saat pantai sedang surut dipantai ini bisa melihat ikan-ikan seperti ikan glodok, clown fish, lion fish serta berbagai jenis kepiting dengan keunikan warna yang tersendiri.
Suasana Pantai Wohkudu cukup alami dan bersih, tidak terlihat aktivitas manusia disekitar pantai ini. Ukuran pantai ini tergolong sempit dan dikelilingi oleh tebing karang yang tinggi dan besar. Sekumpulan batuan karang banyak terdapat di kedua sisi tebing dan beberapa ditengah pantai yang setiap saat terkena deburan ombak. Pasir pantai berwarna putih dan di beberapa bagian ditumbuhi tanaman liar. (http://wohkudu-beach.blogspot.co.id/2013/05/pantai-wohkudu.html)


Gallery Pantai Wohkudu.





 


 




Posting Komentar

0 Komentar